BOLMUT, dutademokrasi.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), meminta pihak balai jalan yang berada di provinsi Sulawesi Utara (Bolmut), untuk melakukan perbaikan jalan trans sulawesi khususnya yang ada dikabupaten Bolmut saat ini.
Hal ini disampaikan oleh Ketua Komisi III DPRD Bolmut, Saiful Ambarak, saat bertemu dengan sejumlah wartawan, kemarin. “Kondisi jalan nasional yang ada di beberapa titik di enam kecamatan sudah sangat memprihatinkan. Dan Ada beberapa titik yang sudah tidak layak dilintasi. Bahkan para pengguna jalan sudah harus ekstra hati-hati saat ingin melintas, karena rawan dengan kecelakaan,” jelasnya.
Ambarak pun berharap, pihak instansi teknis dapat kembali turun untuk mengkroscek kondisi jalan nasional di Bolmut. “Sebagai representasi dari masyarakat bolmut, kami meminta agar pihak balai jalan nasional, secepatnya memperbaiki jalan Trans Sulawesi yang ada di wilayah Bolmut,” harap politisi Partai Golkar itu.
Terpisah, Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Bolmut, Saeroji mengaku, meski jalan nasional bukan kewenangan pihaknya, namun kondisi ruas jalan di bolmut yang tidak layak lagi dilintasi, sudah dikoordinasikan dengan pihak balai jalan nasional wilayah VIII di Manado. “Kita sudah berkoordinasi dengan balai jalan nasional, terkait keluhan masyarakat ini,” ungkap mas oji sapaan akrab kepala dinas pekerjaan umum tersebut. (Jaya)