BOLMUT, dutademokrasi.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) telah menetapkan hasil Rekapitulasi Penghitungan Perolehan Suara Tingkat Kabupaten pada Pemilihan Umum Tahun 2024.
Kegiatan yang dihadiri oleh Komisoner bersama jajaran sekretariat KPU Bolmut, pimpinan Bawaslu, PPK, dan para saksi ini terselenggara pada Rabu, 28 Februari – 3 Maret Tahun 2024.
Ketua Divisi Teknis dan Penyelenggaran Nur Apri Ramadan L. Usman menjelaskan bahwa proses rekapitulasi suara Pemilihan Legislatif 2024 di Kabupaten Bolmut telah berhasil diselesaikan dengan teliti dan transparan. Setiap suara dihitung dengan cermat sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan.
Menurut Apri, proses rekapitulasi suara merupakan langkah penting dalam menjaga integritas dan validitas hasil Pemilu.
“Kami telah melaksanakan rekapitulasi suara dengan cermat dan transparan. Hal ini penting untuk memberikan keyakinan kepada masyarakat bahwa proses demokrasi berjalan dengan baik dan sesuai aturan yang berlaku,” ungkap Apri pada Minggu (03/03/2024)
Berikut ini nama-nama Caleg Terpilih di Kabupaten Bolmut Berdasarkan Hasil Rekapitulasi KPUD :
Dapil 1
PDIP- Dewi Mondo
Golkar- Saiful Ambarak
PDIP- Abd Zamad Lauma
PPP- Salim Bin Abdullah
PKB- Mardan Umar
Perindo- Ronal Bolota
Dapil 2
PPP- Depri Pontoh
PDIP- Meidy Pontoh
PPP- Ramjan Sune
PKB- Donal Lamunte
PAN- Ramlan Tinamonga
Golkar- Djoni Patiro
Demokrat- Fikry Gam
Perindo- Sutrisno Van Gobel
Dapil 3
PDIP- Frangky Chendra
PPP- Sem Hassan
Golkar- Andriansah Pakaya
Demokrat- Any Lantana
PDIP- Abdul Mulo Daeng Mulisa
PPP- Tia Modanggu
(Jaya)