Desa Doloduo II Harumkan Nama Bolmong di Pemprov Sulut

BOLMONG, dutademokrasi.com– Desa Doloduo II Kecamatan Dumoga Barat Kabupaten Bolaang Mongondow kembali meraih prestasi gemilang di Provinsi Sulawesi Utara. Prestasi gemilang dalam ajang lomba desa Tingkat Provinsi Sulut meraih peringkat pertama yang mengharumkan nama daerah.

Inovasi-inovasi yang ditampilkan oleh Desa Doloduo II mampu memukau para juri selaku tim penilai provinsi. Tidak hanya pemerintah desa saja, Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow, Penjabat Bupati dr. Jusnan C Mokoginta MARS ikut serta memaparkan secara langsung potensi serta inovasi Desa Doloduo II yang menghasilkan juara pertama di Sulut.

Kepala DPMD Bolmong Abdussalam Bonde mengatakan, keberhasilan Desa Doloduo Dua meraih juara satu Lomba desa tingkat provinsi merupakan campur tangan dan dukungan penuh dari Pj Bupati Bolmong dr. Jusnan C Mokoginta MARS, Sekda Abdullah Momoginta dan OPD terkait. ”Sangat membanggakan, karena suport pemerintah kabupaten membuat Desa Doloduo Dua bisa bersaing pada lomba desa untuk mewakili Sulut di tingkat nasional,” kata Bonde.

Disisi lain, Sangadi (Kepala desa, red) Wawan Bonde mengaku bersyukur atas capaian tersebut. Dia juga atas nama masyarakat Desa Doloduo II mengucapkan terima kasih kepada Pj Bupati Jusnan Mokoginta atas bimbingan dan perhatian secara langsung lomba desa tingkat provinsi ini. “Tanpa dukungan dan peran serta masyarakat, prestasi ini tidak akan tercapai. Demikian halnya pula dengan pemerintah kabupaten, terutama kepada bapak penjabat bupati. Beliau langsung memaparkan dihadapan tim penilai provinsi,” Ucapnya.

Chandra Paputungan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.