Pemuda Kuhanga di Bolmut Nekat Tikam Teman Dengan Pisau Dapur

BOLMUT, dutademokrasi.com – Seorang Pemuda Desa Kuhanga inisial AT Alias Agil di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) nekat menikam temannya dengan pisau dapur.

Kejadian tersebut terjadi di Desa Kuhanga, Kecamatan Bintauna pada Sabtu (06/05/2023).

Oknum Pemuda Kuhanga tersebut gelap mata akibat tersinggung dengan kata-kata yang keluar dari mulut korban sehingga nekat menikam pria berinisial RS alias Ridan (19) warga Desa setempat.

Baca juga : Bupati Bolmut Lantik 6 Pejabat Terbaik, Satunya Kadis Dispendukcapil 

Dalam kronologis dutademokrasi dapatkan bahwa sebelum kejadian itu terjadi. Pelaku, korban dan beberapa teman lainnya sedang asyik pesta minuman keras jenis cap tikus di rumah milik pelaku AT.

“Sementara asyik minum-minuman keras. Tetiba korban menegur pelaku. Merasa tersinggung dengan teguran korban tersebut. Pelaku lalu ke dapur mengambil pisau dan nekat menikam bagian belakang Korban sebanyak dua kali,” ujar Kapolsek Bintauna IPTU Aprizal Alam kepada dutademokrasi pada Minggu (07/05/2023).

Baca juga : Hadiri Ketupat Fair, Kapolres Puji Tradisi Lebaran Ketupat di Bolmut

Kapolsek pun mengungkap atas kejadian tersebut korban dilarikan ke Puskesmas Bintauna untuk mendapat perawatan. Sedangkan pelaku telah diamankan di Polsek Bintauna untuk menjalani pemeriksaan.

“Pelaku sudah kita amankan beserta barang bukti. Dan saat ini masih dilakukan pemeriksaan oleh penyidik,” jelas Aprizal.

(Jaya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.