BOLMONG, dutademokrasi.com— Dinas Sosial Kabupaten Bolaang Mongondow tengah melakukan upaya untuk melakukan perbaikan data terkait denga data kemiskinan di daerah. Sesuai dengan informasi yang diperoleh, dari 114 ribu data miskin yang ada di daerah, 28 ribu diantaranya tidak memiliki kefalidan data Kepala Keluarga (KK).
Kepala Dinas Sosial Abdul Haris Bambela mengatakan pihaknya telah melakukan koordinasi dengan Capil daerah untuk melakukan perbaikan data yang ada. “Ini kendala yang kita tengah lakukan upaya perbaikan bersama dengan Dukcapil,” kata Haris Bambela.
Menurut Haris keterbatasan jumlah operator Dukcapil yang melakukan pelayanan terhadap masyarakat tidak mampu untuk mengakomodir perbaikan data yang yang ada. Sehingga pihaknya bersama dengan Dukcapil harus melakukan penandatanganan MoU dalam melakukan perbaikan data bersama. “Kita akan melakukan penandatanganan MoU bersama dengan Dukcapil. Kita akan membuka admin perbaikan data di dinas Sosial untuk data kemiskinan ini,” tutur Kanda sapaan akrapnya.
Jika hal tersebut tidak segera diperbaiki, warga Bolaang Mongondow yang tercatat dalam penerima bantuan pemerintah pusat tidak akan terakomodir lagi untuk tahun ini. “Ini target nasional pemutahiran data miskin di daerah. Kalau tidak akan dilakukan perbaikan, resikonya tidak dapat menerima Banson,” ujar Kanda. (cepe)