BOLMONG,dutademokrasi.com – Calon Anggota DPRD Kabupaten Bolmong dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Nomor urut 1 Daerah Pemilihan (Dapil) VI, Harianti Kiay Mastari (HKM) dipastikan merebut 1 kursi Dekab Bolmong periode 2019-2024.
Ini dipastikan setelah Harianti berhasil meraih 2.151 suara, sedangkan total suara Partai 127 maka total 2.555 suara.
Dengan raihan ini, maka bisa dipastikan Partai berlambang Ka’bah ini mengirim satu kursi dari Dapil VI Bolmong, dan itu milik dari Harianti Kiay Mastari.
Harianti saat bersua dengan Wartawan Dutademokrasi.com mengatakan sangat bersyukur dengan suara yang didapatkan.
“Saya sangat bersyukur dengan suara yang saya dapat, terima kasih kepada semua tim pemenangan saya yang sudah berusaha keras, berjuang dan terlebih kepada masyarakat yang sudah memberikan kepercayaan kepada saya,” ujar mama Heru sapaan akrabnya.
Caleg dari Desa Ikhwan ini pun tidak menyangka jika bisa meraih suara yang sangat signifikan dan bisa bersaing dengan lawan-lawan yang mempunyai basis massa di wilayah masing-masing.
“Saya tidak menyangka baru pertama mencalonkan diri tapi bisa meraih suara bahkan melebihi dari target, ini merupakan kepercayaan dari masyarakat dan tentu saya sangat senang, insya allah saya akan bekerja untuk masyarakat sesuai dengan Visi dan Misi saya,” imbuh Yanti.
Harianti juga berpesan kepada seluruh Tim agar tetap menjaga dan mengawal suara yang sudah masuk, ini untuk mengantisipasi adanya pergeseran suara.
“Kepada semua tim agar terus mengawal suara yang ada sesuai dengan salinan C1 yang ada, ini untuk mencegah adanya pergeseran suara, saya ingin pemilihan ini tanpa ada kecurangan, saya juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pelaksana Pemilu yang sudah mensukseskan Pemilu 2019 ini,” tutup Mastari.
Sementara itu Ketua Tim Pemenangan HKM, Musly Mokoagow menyampaikan Terima Kasih kepada semua yang sudah berjuang bersama, “Sebagai bagian dari Tim pemenangan saya ucapkan terima kasih kepada semua tim, keluarga dan juga masyarakat, ini merupakan kehendak Allah dan semoga Ibu HKM bisa menjadi wakil rakyat yang amanah untuk lima tahun kedepan,” ujar Mus yang merupakan lulusan Paket C ini.
Mus yang mampu mengantarkan HKM sekaligus PPP di Dapil VI menjadi Calon terpilih 2019-2024 ini mengatakan bahwa saat ini Pleno Kabupaten sedang berlangsung semoga tidak ada kecurangan-kecurangan yang terjadi.
“Saat ini Pleno Kabupaten sedang dilaksanakan, semoga hasilnya sesuai dengan data yang ada di tim kami, saya juga menghimbau kepada seluruh tim untuk tetap sabar sampai ada putusan resmi, dan insya allah pembubaran tim akan kita lakukan semeriah mungkin,” tutup papa ika sapaan akrabnya.
(Utha)