Tugas Pertama Amstrong Benahi Koperasi Daerah

BOLSEL, dutademokrasi.comDilantik sebagai Kepala Dinas Perdagangan, Perindustrian dan Koperasi (Perindagkop), Amstrong Apolo Anis Senin (23/7/2018), tugas awal yang diamanatkan oleh Bupati H Herson Mayulu SIP, membenahi Koperasi yang ada di daerah. pasalnya, hingga saat ini, Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) belum memiliki wadah Koperasi yang menjadi pusat ekonomi masyarakat daerah.

Kata Bupati H Herson Mayulu SIP, Koperasi-Koperasi yang dulunya sudah terbentuk, sudah tidak aktif lagi sebagaimana mestinya. Perlu ada pembenahan dalam pengembangan Koperasi yang terbentuk di daerah. “Sebagai Kadis Perindagkop, tugas pertama yang harus dilakukan adalah membenahi Koperasi yang ada di daerah,” kata Bupati.

Diakhir jabatannya tahun ini, Bupati menginginkan tugas ini dapat tercapai dengan baik. “Begitu banyak bantuan dari pusat yang sangat memerlukan peran Koperasi didalamnya. Jangan sampai, ada operasi-koperasi lama yang sudah tidak aktif memanfaatkan kondisi sekarang ini. Segera benahi dan infentarisir semua Koperasi yang tterbentuk di daerah. Aktifkan kembali sebagai penunjang ekonomi rakyat,” terangnya.

Usai pelantikan, Amstrong Apolo Anis dikonfirmasi mengiyakannya. “Tentu karena ini amanah dari bupati, maka tugas saya pertama akan dilaksanakan sebagaimana yang diinginkan oleh pimpinan. Nanti setelah masuk kantor saya akan melakukan pengecekan langsung koperasi yang ada di daerah,” jelas Amstrong. (cp)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.