BOLSEL, dutademokrasi.com—Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), Rabu (3/1/2018) dijadwalkan bakal memeriksa kelengkapan surat kendaraan dinas (Kendis) roda dua. Intruksi tersebut disampaikan langsung Bupati H. Herson Mayulu, SIP,. “Semua kendaraan roda dua kumpul disini. Nanti staf ahli ambil daftar di umum,” ungkap bupati saat memberikan sambutan pada upacara Peringatan Hari Ibu akhir tahun 2017.
Dikumpulnya kendis roda dua tersebut guna memeriksa kelengkapan surat kendaraan karena terdapat anggaran dalam pengurusan surat kendaran bermotor baik STNK dan Pajak. “Semua kendaraan kumpul disini, siapa yang tidak mengurus STNK, kendaraan akan ditahan. Kan ada biaya pengurusan kenapa tidak diurus,” tegasnnya.
Selain itu Bupati juga melihat adanya kendis tidak dimanfaatkan di Bolsel, banyak digunakan anak-anak bukan yang berhak. Bahkan ada juga yang sudah memegang sampai tiga kendaraaan. “Saya melihat kendaraan-kendaraan plat nomor P kode Bolsel banyak digunakan anak-anak bukan yang berhak. Banyak yang parkir di warung, saat melintas keluar daerah ada yang terparkir di sawah. Itu artinya kendaraan tidak dimanfaatkan di Bolsel. Bahkan ada 1 orang pegang 3 kendaraan. Ini harus jadi perhatian,” jelasnya. (firman)