Pos Kamling Mulai Diaktifkan

BOLSEL, dutademokrasi.comPengaktifan kembali pos kamling (Keamanan Lingkungan) mulai terlihat dibeberapa desa di Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Seperti Desa Popodu Kecamatan Bolaang Uki dan Desa Torosik Kecamatan Pinolosian Tengah.

Sangadi Popodu, Emil Salim Mane mengatakan pengaktifan pos kamling sudah berjalan sekitar sebulan lebih. “Kegiatan pos kamling di desa kami telah berjalan cukup lama,” ungkapnya.

Pengaktifan kembali pos kamling untuk memberikan kenyamanan kepada warga untuk dapat beristirahat dengan aman. “Setiap waktu dilakukan pengecekan dilingkungan sekitar dan kami juga telah bekerjasama dengan pihak kepolisian,” jelasnnya.

Dikatakannya, ada dua pos kamling yang telah diaktifkan yakni Pos kamling ‘Siompu’ di perbatasan desa Molibagu dan ‘Bonia’ yang terletak di dusun lima. “Selama diaktifkan sudah mengatasi beberapa masalah yang terjadi di malam hari seperti orang mabuk,” katanya.

Sementara itu terpantau pos kamling di Desa Torosik saat ini pembangunannya sudah hampir rampung. (firman)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.