Bupati Resmikan Kantor Kecamatan Tomini

BOLSEL, dutademokrasi.com–Bupati Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), H  Herson Mayulu, SIP, Rabu (15/11/2017) meresmikan Kantor Kecamatan Tomini di Desa Milangodaa. Hadir pada acara tersebut Wakil Bupati Iskandar Kamaru, S.Pt, Asisten II Johan Van Gobel, Anggota Dewan Bolsel Harson Mooduto, para camat dan sangadi serta masyarakat.
Bupati dalam sambutannya mengatakan dengan diresmikannya kantor kecamatan makin menambah optimisme masyarakat Tomini. “Baru setahun lebih tapi sudah bisa berdiri sama tinggi, semua berkat kerjasama eleman masyarakat Tomini mulai dari lembaga desa hingga pemerintah,” ungkapnya.
Lanjutnya, perkembangan Tomini semakin maju dengan adanya perkembangan wilayah dan pembangunan seperti Puskesmas, Sekolah dan kedepan nantinya akan dibangun pasar. Selain itu pembangunan Pos Polisi dan Koramil masih akan dibutuhkan demi menjaga keamanan dan ketentraman. “Semua ini tercapai berkat kerjas keras dan kerja cerdas. Nantinya juga akan dibangun rumah dinas camat tentunya harus mempersiapkan lokasi,” jelas Bupati.
Dengan adanya kantor kecamatan ini dapat membantu pemerintah dalam menjalankan roda penerintahan dan semoga akan lebih baik lagi. “Satu tahun perkembangan sudah seperti ini, jangan loyo kalau kita loyo tidak ada terwujud,” terangnya.
Acara persemian kantor kecamatan tersebut ditandai dengan penandatanganan prasasti dan pengguntingan pita. (firman)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.