KOTAMOBAGU, dutademokrasi.com – Menjelang Hari Raya Idul Adha bagi umat Islam, harga bahan pokok wilayah Kota Kotamobagu masih terbilang stabil. Belum ada kenaikan signifikan baik di pasar tradisional maupun di swalayan. Namun diperkirakan mendekati hari H, akan mengalami kenaikan sedikit harga.
“Harga untuk bahan pangan, berupa beras, bawang, cabe, tomat, daging sapi, dan daging kambing di pasar tradisional dan swalayan, kemungkinan besar akan mengalami sedikit kenaikan pada H min dua, tapi untuk saat ini harga masih stabil,” kata Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kota Kotamobagu melalui Sekretaris Piter Suli, Senin (28/8/2017).
Lanjut dia, pihak ketahanan pangan Kotamobagu, akan terus memantau harga bahan pagan yang ada di pasar tradisional dan pasar swalayan. “Pihak kami selalu melakukan survey pasar dua setiap minggu yaitu senin dan kamis, untuk memantau dan mengendalikan harga bahan pangan,” terangnya. (acit)