Bupati-Walikota se BMR Sambut Baik Kedatangan Kapolda Sulut

KOTAMOBAGU, dutademokrasi.com Dalam pertemuan seluruh Bupati-Walikota se Bolaang Mongondow Raya (BMR) bersama dengan Kapolda Sulut Irjen Pol Drs Bambang Waskito, di Aula Rumah Dinas Jabatan Walikota Kotamobagu Rabu (8/2/2017) malam kemarin, disambut dengan baik.

Sebagaimana yang diungkapkan oleh Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan H Herson Mayulu SIP dalam sambutannya mengucap syukur atas kedatangan langsung dari Kapolda Sulut. “Selamat datang Pak Kapolda di tanah Totabuan (sebutan Bolaang Mongondow Raya secara keseluruhan). Kami menyambut baik kedatangan bapak perdana di Bolaang Mongondow Raya,” ungkap Bupati Bolsel.

Dihadapan Kapolda, Herson Mayulu SIP juga mengatakan secara keseluruhan Kabupaten yang ada di BMR, sudah meyediakan lahan untuk pembangunan Polres di masing-masing daerah. Disadari bahwa, Lima daerah BMR hanya ditangani oleh Satu Polres saja. “Kemarin Kami dari masing-masing daerah termasuk Kabupaten Bolsel, sudah mengusulkan untuk pembangunan Polres. Lahannya sudah tersedia, demikian pula dengan Kabupaten Boltim dan Kabupaten Bolmut,” kata Bupati Bolsel.

Menurut Bupati , keberadaan Polres di daerah dinilai perlu untuk diadakan mengingat kebutuhan pelayanan kepolisian terhadap masyarakat yang membutuhkannya. “Kami dengar-dengar informasi, untuk tahun ini jatuhnya di Kabupaten Bolmut. Menurut saya itu tidak apa-apa karena pertimbangan juga jarak tempuh dari Kotamobagu sampai di Bolmut mencapai Tiga sampai Empat Jam baru sampai. Bolsel, dari Polres Bolmong sampai di daerah hanya menempuh 1,5 jam, demikian pula dengan Boltim, hanya memerlukan waktu 1 jam saja. Jadi itu tidak apa-apa, nanti kedepan secara bertahap seluruh daerah BMR diharapkan dapat secara keseluruhan,” tukas Herson Mayulu.

Menyikapi hal tersebut, Kapolda Sulut Irjen Pol Drs Bambang Waskito dalam sambutannya, menyambut baik pula niat dari seluruh Kepala Daerah se BMR dalam silahturahim tersebut. “Saya bilang kemarin, ndak perlu rame-rame, cukup saya bertemu anggota saja sudah cukup. Tapi sungguh luar biasa, penyambutan dari para kepala daerah sangat baik. Untuk itu, saya mengucapkan terimah kasih atas pertemuan ini,” terang Kapolda.

Terkait dengan pembangunan Polres di daerah-daerah BMR, Kapolda membenarkan hal tersebut. “Iya. Memang benar, pembangunan Polres di daerah BMR sudah saya bicarakan langsung dengan Kemendagri, kebetulan saya sendiri yang menghadapnya. Menjelaskan tentang kebutuhan pembangunan Polres di BMR ini,” beber Kapolda.

Untuk penempatannya juga, Kapolda menjelaskan juga, dari jarak tempuh yang akan dilalui oleh personil Polres Bolmong, Bolmut paling jauh, mencapai 300 KM. “Jadi benar pak Bupati Bolsel billang. Jaraknya yang menjadi prioritas untuk pembangunan Polres di BMR. Disamping itu juga, Kabupaten Bolmut merupakan wilayah perbatasn Sulawesi Utara yang memerlukan penjagaan keamanan yang ketat,” ujar Kapolda. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.