Pembahasan RKA, SKPD Diminta Pro Aktif

BOLSEL, DUTA DEMOKRASI.com – Sekretaris Kabupaten Indra Damopolii selaku ketua Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Bolsel meminta peran serta Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) bersifat pro aktif dalam proses pembahasan Rancangan Kegiatan Anggaran (RKA) 2017.

Proses pembahasan ini tentunya menurut Sekkab perlu untuk dibahas bersama oleh SKPD bersama dengan TAPD. “Terutama pimpinan SKPD harus juga hadir supaya bisa mengetahui bagaimana proses penyusunannya berlangsung,” ungkap Sekkab.

Lanjut Sekkab, percepatan pelaksanaan pembahasan RKA oleg SKPD ini, sangat erat kaitannya dengan aturan dalam tahapan pembahasan APBD yang tepat waktu, taat hukum dan taat asas. “Saya mintakan semua harus seluai dengan aturan dan ketentuan yang ada. Apa yang dimasukan dalam program SKPD harus mengacu pada visi misi daerah dengan mensingkronkan program ODSK serta program nasional Nawacita,” cetus Sekkab.

Dirinya berharap,proses pembahasan ini cepat selesai terlaksana. “Pelaksanaannya harus sesuai dengan target waktu yang ditetapkan. Pak bupati juga sudah menyampaikan untuk mempercepat proses pembahasannya selesai,” ujarnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.