BOLMUT, dutademokrasi.com – Perusahaan listrik negara (PLN) pastikan Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) akan dibangun di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), dan saat ini tinggal menunggu proses tender.
Hal ini disampaikan oleh humas PT. PLN unit induk pembangunan sulawesi bagian utara, Dermawan Uloli, saat bertemu dengan sejumlah wartawan belum lama ini.
“Lokasi pembangunan PLTU akan di bangun di Desa Bindjeta Kecamatan Bolangitang timur dengan luas lahan lebih dari 30 H dengan kapasitas 2X50 MW, yang akan didistribusikan sebagian wilayah Sulawesi Utara dan Gorontalo melalui sisi gardu induk Boroko,” ujarnya.
Dia pun mengungkapkan, apabila sudah ada pemenang terhadap proses tender PLTU tersebut maka pembangunan sudah akan dimulai di lokasi yang suda di rencanakan dan akan selesai pada akhir tahun paling lambat awal tahun depan.
Terpisah, Anggota Komisi lII DPRD Bolmut Robby Lombogia saat di konfirmasi oleh sejumlah wartawan, mengatakan,
bahwa dirinya telah mendapat informasi terkait pembangunan PLTU yang akan di bangun di desa bindjeita dan itu sudah di sosialisasikan kepada masyarakat sekitar.
“Terkait amdal masyarakat sekitar tidak keberatan dan sangat mendukung pembangunan PLTU tersebut,” jelasnya.
Dia juga mengungkapkan, bahwa dirinya sangat mendukung dengan pelaksanaan pembangunan yang akan di dirikan di desa bindjeita II kecamatan bolangitan timur tersebut.
“Ini merupakan pembangunan yang sangat bermanfaat bagi masyarakat yang ada di bolmut terkait dengan listrik, hingganya kami sangat mendukung langkah PLN ini,” ungkap politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjungan (PDI-P) itu. (Jaya)