BOLMONG, dutademokrasi.com– Tahapan pencabutan nomor urut Pasangan Calon (Paslon) Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 Kabupaten Bolaang Mongondow digelar Senin (23/09/2024) di Gedung Bagas Raya Yadika Desa Kopandakan I Kecamatan Lolayan. Proses tahapan ini dikawal ketat oleh pihak Polres Bolaang Mongondow ditambah dengan BKO Polres Kotamobagu dan Satpol PP Pemda Bolmong.
Kapolres Bolaang Mongondow AKBP Mohamad Chaidir SH SIK MM memberikan penyampaian kepada awak media untuk terus melakukan pengawalan ketat terhadap proses tahapan yang dilaksanakan oleh KPU pada Pilkada serentak 2024. “Pagi ini secara serentak nasional termasuk Kabupaten Bolaang Mongondow, diselenggarakan pencabutan nomor urut Paslon. Pesta demokrasi ini diselenggarakan tentunya ada pengamanan TNI/Polri yang selalu melekat,” Kata Kapolres.
Sedikitnya kurang lebih 200 personil Polres Bolaang Mongondow yang diturunkan untuk melakukan pengamanan proses tahapan pencabutan nomor urut ini. “Personil kita berjumlah 200 orang ditambah dengan BKO Polres Kotamobagu dan Satpol PP Pemda Bolmong,” Kata Kapolres.
Dalam pengamanan tersebut, Kapolres menjelaskan aparat keamanan dibagi beberapa titik penjagaan untuk mengantisipasi membludaknya masa para pendukung pasangan calon. “Setiap pasangan calon pasti membawa masa pendukungnya, sehingga kita bagi personil di beberapa titik penjagaan. Ini semua dilakukan untuk menjaga keamanan dan ketertiban proses jalannya kegiatan,” Ungkap Kapolres.
Kapolres menghimbau kepada seluruh masa pendukung yang turut serta bersama para pasangan calon untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban proses jalannya tahapan pencabutan nomor urut. “Personil yang kami siapkan untuk pengamanan jalannya acara,” Ujarnya.
Chandra Paputungan