BOLMUT, dutademokrasi.com – Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut). Resmi di tutup pada Selasa (10/09/2024) tadi malam Pukul 24.00 WITA.
Kepala Badan Kepegawaian Pelatihan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Khristanto Nani mengataka<span;>n secara umum pendaftaran CPNS di Bolmut hingga penutupan mencapai 5058 orang pendaftar.
“Dari 5058 pendaftar tersebut. Ada lima jabatan yang paling banyak di minati pendaftar CPNS 2024 di Kabupaten Bolmut,” ujar Khris kepada dutademokrasi pada Rabu (11/09/2024).
Baca juga : Sangadi Bulud Terancam Dinonaktifkan
Khristanto pun mengungkap kelima formasi yang paling banyak di minati itu yakni analisis kebijakan ahli pertama di bagian organisasi Setda, auditor ahli pertama di Inspektorat daerah, bidan terampil di Puskesmas Boroko. Da pengawas penyelenggaraan urusan pemerintah daerah serta penyuluh pertanian ahli pertama di Dinas pertanian.
“Selanjutnya setelah penutupan pendaftaran akan di lakukan verifikasi berkas pelamar secara online. Sementara pengunguman hasil seleksi administrasi di jadwalkan pada tanggal 14 sampai 17 September mendatang,” pungkas Khris.
(Jaya)