DPP Nasdem Tetapkan Sukron Mamonto Cabup Bolmong 2024

BOLMONG, dutademokrasi.com– Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Nasional Demokrat (Nasdem) telah menetapkan Sukron Mamonto sebagai Bakal Calon Bupati Bolaang Mongondow. Penyerahan Surat Keputusan ini diselenggarakan di Nadem Tower, Jakarta Pusat, Jumat (12/07/2024) kemarin.
Calon Bupati Partai Nasem Sukron Mamonto Resmi Menerima Surat Keputusan DPP Partai Nasdem
Sukron Mamonto yang juga selalu Ketua DPC Partai Nasdem Kabupaten Bolaang Mongondow menyambut baik keputusan DPP tersebut. Keseriusannya dalam mengikuti pesta demokrasi Pilkada November mendatang, memiliki tekad untuk membangun Kabupaten Bolaang Mongondow kedepan lebih baik.
Wakil Ketua DPRD BOLMONG ini memiliki tekad yang kuat dengan komitmen membangun ekonomi, sumber daya manusia dan sumber daya alam. “Di Kabupaten Bolaang Mongondow hal yang harus diseriusi adalah membangun ekonomi daerah, sumber daya manusianya dan sumber daya alam,” Kata Sukron Mamonto yang dilansir dari salah satu media nasional Jakarta.
 
Chandra Paputungan 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.