Pemkab Bolmong Ikut Penilaian Kinerja Aksi Konvergensi Percepatan Penurunan Stunting

BOLMONG, dutademokrasi.com Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow turut serta mengikuti penilaian 8 (Delapan) aksi konvergensi percepatan penurunan stunting. Kegiatan dibuka langsung oleh Wakil Gubernur Steven Oe Kandouw di Hotel Sentra Minahasa Utara, Senin (29/05/2023).

Dihadiri langsung oleh Penjabat (Pj) Bupati Bolaang Mongondow Ir Limi Mokodompit MM didampingi oleh Ketua Tim Penggerak PKK Ny Iryanti Suleha Mokodompit Uswanas SSos. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara.

Konvergensi stunting, merupakan pendekatan penyampaian intervensi yang dilakukan secara terkoordinir, terintegrasi dan bersama-bersama untuk mencegah stunting kepada sasaran prioritas.

Wakil Gubernur Sulut, Stevan Kandouw, mengapresiasi atas terselenggaranya penilaian delapan aksi konvergensi percepatan penurunan stunting 2022 di Provinsi Sulawesi Utara.

“Terima kasih atas dukungan seluruh lintas sektor baik provinsi maupun kabupaten/kota,” kata Steven Kandouw.

Setelah membuka acara ini, Wakil Gubernur bersama Penjabat Bupati melakukan kunjungan ke lokasi Stand penilaian stunting Kabupaten Bolmong.

Pada saat bersamaan, Pj Bupati Bolmong Ir Limi Mokodompit MM, mengatakan keseriusan Pemkab Bolmong dalam hal penanganan penurunan angka stunting di daerah dilaksanakan semaksimal mungkin, sehingga kasus stunting di Bolmong dapat diminimalisir.

“Syukur Alhamdulilah, angka stunting di Kabupaten Bolmong mengalami penurunan,” kata Limi Mokodompit.

Chandra Paputungan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.