BOLMUT, dutademokrasi.com – Jumat curhat terus digaungkan Polres Bolaang Mongondow Utara (Bolmut). Kali ini program unggulan Kepolisian tersebut dipimpin Wakapolres AKBP Samuel Kayangan. Berlangsung di pantai Pintaro Mokente, Desa Sangkub Empat pada jumat (27/01/2023).
Dalam sambutannya Wakapolres mengatakan program jumat curhat ini merupakan kegiatan silaturahmi sekaligus untuk mengetahui keinginan dan harapan masyarakat terkait pelayanan kepolisian.
“Saran, kritik dan keluhan masyarakat nantinya akan kita tampung dalam program jumat curhat guna mewujudkan pelayanan Polri kedepan yang tepat sasaran,” jelas Kayangan.
Dalam kegiatan tersebut Wakapolres dan jajaran mendapatkan sejumlah keluhan dan masukan. Diantaranya, penertiban knalpot racing, pembangunan pos perbatasan, pembangunan asrama Polisi di Polsek Sangkub dan bom ikan yang kian marak di perairan Bolmut.
Menanggapi soal bom ikan, Kabag Ops Kompol Heriadi Ismail SIK mengatakan bahwa hal itu telah disampaikan Kapolres Bolmut saat menghadiri pertemuan antara pimpinan daerah Bolmut dan Gorontalo Utara (Gorut).
“Dan dalam pertemuan itu kedua daerah melalui Bupati, Ketua DPRD telah bersepakat untuk mencegah persoalan bom ikan tersebut. Semoga dalam waktu dekat kesepakatan itu akan direalisasi oleh ke dua daerah,” ungkap jebolan Akpol 2009 tersebut.
Sementara itu Camat Sangkub mengapresiasi program jumat curhat Polres Bolmut.
“Semoga kolaborasi antara Pemerintah dengan Kepolisian dalam menjaga membangun dan memelihara situasi Kamtibmas ini dapat terwujud khususnya di Kecamatan Sangkub,” ungkap Panigoro.
(Jaya)