BOLMONG, dutademokrasi.com— Salah satu kegiatan yang diikuti oleh para peserta Latihan Dasar (Latsar) Calon Pegwai Negeri Sipil (CPNS) Kabupaten Bolaang Mongondow, melaksanakan senam aerobik yang diselenggarakan pagi hari. Kegiatan ini diselenggarakan untuk melatih kebugaran tubuh dan menjaga kesehatan para peserta.
Kepala Bidang Diklat dan Pengembangan Sumber Daya Aparatur Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Ahmad Ijabu SSTP mengatakan pelaksanaan senam kebugaran tubuh para peserta ini rutin dilaksanakan setiap pagi mulai melakukan aktifitas. “Senam pagi itu wajib kita laksanakan. Kegiatan rutin kita selenggarakan setiap pagi mengawali aktifitas peserta,” katanya.
Dikatakannya, senam aerobik mendatangkan juga tutor senam. “Ada pelatih senam juga yang kami datangkan, ada juga dari pihak panitioa sendiri,” tambahnya.
Dia berharap pelaksanaan senam kebugaran tubuh ini dapat memberikan nilai manfaat bagi para peserta Latsar CPNS Bolmong.
Advetorial
Adriansa Bangol