Di KNPI Cup, Kapolres Bolmut Doa Bersama Untuk Korban Kanjuruhan

BOLMUT, dutademokrasi.com  – Ratusan korban jiwa akibat tragedi di Stadion Kanjuruhan Malang usai pertandingan liga satu antara Arema FC dan Persebaya Surabaya pada Sabtu (01/10) kemarin. Mendapat respon dari seluruh masyarakat Indonesia.

Dan sebagai bentuk bela sungkawa. Kapolres Bolmut AKBP Areis Aminnulla, menggelar doa bersama di turnamen sepak bola piala KNPI Bolmut. Bertempat di Lapangan Kembar Boroko pada Senin (03/10/2022).

“Doa bersama ini bertujuan untuk mendoakan korban tragedi di Stadion Kanjuruhan Malang. Agar diampuni segala dosa dosanya dan diterima oleh Allah SWT,” ujar Areis.

Kapolres pun menambahkan semoga tragedi di Stadion Kanjuruhan Malang tersebut menjadi tragedi terakhir di turnamen sepak bola di Indonesia.

Nampak dalam doa bersama itu, turut dihadiri Ketua KONI Bolmut Mohammad Irianto Christopel Buhang, Panitia KNPI Cup, anggota TNI, pemain dan official serta masyarakat Bolmut.

(Jaya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.