BOLMUT, dutademokrasi.com – Puluhan kenderaan sepeda motor yang melintas di Jalan Trans Sulawesi di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) terjaring operasi Satuan Lalu Lintas Polres Bolmut.
Kepada dutademokrasi, Kasat AKP Haris Mokodompit melalui KBO Lantas Herdi Hamani mengatakan kurang lebih ada tiga puluh kenderaan roda dua yang terjaring selama operasi berlansung pada Rabu (08/06) kemarin.
“Kegiatan ini bertujuan menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk patuh pada peraturan lalulintas, utamanya marak saat ini yaitu knalpot bising yang sangat mengganggu kenyamanan masyarakat,” jelas Hamani.
Dirinya juga mengungkap selama pelaksanaan operasi berlangsung, pihaknya selain memberikan penegakan juga memberikan teguran terhadap masyarakat agar mematuhi peraturan lalu lintas selama berkendera dijalan raya.
“Semoga dengan adanya giat operasi lalu lintas ini masyarakat Bolmut dapat sadar dan patuh terhadap peraturan lalu lintas yang berlaku,” jelas Hamani.
(Jaya)
2f3gde