BOLMONG, dutademokrasi.com—Turnamen Catur (Chess) Cheries Hariette Mokoagow (CHM) Cup I tahun 2021 Bolaang Mongondow Raya (BMR) digelar. Turnamen digelar di Restaurant D’Talaga-Kotamobagu, Sabtu (14/08/2021). Dibuka langsung oleh Sekretaris Daerah Tahlis Gallang SIP MM mewakili Bupati Dra Hj Yasti S Mokoagow.
Ketua Panitia Pelaksana Parindo Potabuga menyampaikan tujuan terlaksananya turnamen ini adalah untuk memberikan motifasi kembali kepada para pecinta catur dalam mengembangkan minat dan bagat yang ada. “Sebagaimana kita ketahui bahwa catur untuk saat ini sudah disukai oleh semua kalangan baik orang tua, pemuda maupun anak-anak,” kata Parindo.
Suport CHM terhadap para pecatur daerah kata Parindo patut untuk mendapatkan apresiasi. “Ditengah kondisi pandemi sekarabg ini, berbagai olah raga harus kita lakukan termasuk olah raga otak. CHM mendukung penuh semangat pecatur untuk mengembangkan bakat dan hobi di daerah,” ungkap Parindo disambut tepukan tangan peserta.
Sementara itu, Sekretaris Daerah Tahlis Gallang SIP MM dalam sambutannya menyampaikan atas nama Bupati Bolaang Mongondow Dra Hj Yasti S Mokoagow mengucapkan terima kasih atas terlaksananya kegiatan ini. Tentunya melalui kegiatan ini, selain menumbuhkan kembali bakat para pecatur, dapat terjalin kembali silaturahmi para pecinta catur di Bolaang Mongondow Raya. “Ini adalah turnamen Cup CHM pertama digelar. Kalah dalam pertandingan adalah hal biasa, terpentibg adalah silaturahmi kita tetap terjaga meskipun ditengah pandemi saat ini,” tutur Tahlis.
Sekda berharap, kedepannya melalui turnamen-turnamen seperti ini, akan muncul generasi master terbaru di kanca Catur BMR. “Master-Master catur kita sudah memasuki usia tua. Semakin kita mengasa kemampuan catur kita, tidak menutup kemungkinan kelak akan menjadi master catur baru. Ini turnamen catur CHM Pertama, kedepan adalagi CHM kedua dan seterusnya. Gagal pertama ini, masih ada tahap selanjutnya untuk mengasah kemampuan,” ungkap Tahlis menyemangati peserta.
Pembukaan ditandai dengan langkah pembuka Sekda Tahlis Gallang SIP dengan Kadis Kesehatan Bolmut dr. Yusnan Mokoginta. Sekedar informasi, keduanya merupakan pecinta catur dari kalangan birokrat daerah. Keduanya memiliki komunitas catur. Sekda dengan komunitasnya Guns Una Sumus dan dr. Yusnan dengan Pasar 23 Maret. (cepe)