Pasien Positif 03 COVID-19 di Bolmut Tidak Miliki Riwayat Perjalanan

BOLMUT, dutademokrasi.com – RSUD Bolaang Mongondow Utara kembali merawat pasien terkonfirmasi Positif COVID-19.

“Pasien inisial NS umur 27 tahun, merupakan tenaga kesehatan dipuskemas Buko Kecamatan Pinogaluman, sempat menjalani isolasi mandiri selama 18 hari, pasca reaktif pada saat dilakukan rapid tes,”beber Kepala Dinas Kesehatan Bolmut, dr Jusnan C. Mokoginta MARS, kepada dutademokrasi.com, Minggu (07/06/2020).

Jusnan pun mengatakan, bahwa pasien telah dilakukan pemeriksaan swab test selama dua kali.

“Pasien tidak memiliki riwayat perjalanan, dimana pada hasil swab pertama pada Tanggal 16 Mei dan diperoleh hasil negative, dan pada tanggal 18 Mei kembali dilakukan pengambilan Sample Swab kedua dan diperoleh hasil Positif pada hari Kamis (04/06/2020), dan pada sore hari langsung kita lakukan penjemputan terhadap pasien di Kecamatan Gentuma, Kabupaten Gorontalo Utara dan diback up oleh personil Polres Bolmut,”jelas Mantan Kadis Kesehatan Boltim tersebut.

(Jaya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.