Iskandar Kamaru Tinjau Kesiapan Logistik Warga Bolsel Hadapi Covid19

BOLSEL, dutademokrasi.com— Bupati Bolaang Mongondow Selatan H Iskandar Kamaru SPt, Senin (13/04/2020), melakukan peninjauan kesiapan logistik yang akan dibagikan kepada masyarakat dalam rangka penanganan dampak pencegahan covid 19. Logistik yang disediakan berupa bahan pokok kebutuhan sehari-hari masyarakat.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Iskandar Kamaru SPt didampingi oleh Sekretaris Daerah Marzanzius A Ohy SSTP, melakukan peninjauan kesiapan pembagian logistik tersebut yang sudah disediakan oleh pemerintah daerah untuk penanganan dampak virus corona ini. Secara keseluruhan, kebutuhan logistik mulai tersedia dengan baik sesuai kebutuhan yang ada.
Bupati Iskandar Kamaru mengatakan pemerintah daerah mengalokasikan anggaran untuk penanganan dampak pencegahan covid 19 yang berpengaruh terhadap ekonomi masyarakat. “Alhamdulillah, bahan-bahan yang dibutuhkan sehari-hari masyarakat sudah tersedia. Pemerintah nantinya akan menyalurkan bantuan langsung ini kepada masyarakat,” kata Kamaru.
Bantuan logistik yang disediakan berupa 100 ton beras, 32 ton gula putih, 32.816 liter minyak kelapa, 492 ribu butir telur, 32.816 bungkus garam dan beberapa kebutuhan pokok lainnya lagi.
“Pada intinya, kondisi yang terjadi saat ini patut untuk kita waspadai. Tetap jaga protokoler pencegahan sesuai petunjuk kesehatan. Hindari keramaian dan jangan dulu keluar daerah jika tidak ada kebutuhan yang mendesak. Kita tunggu sampai kondisi ini pulih kembali seperti biasanya,” tutur Kamaru. (**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.