Ketua DPRD Bolsel Sambut Baik Kunjungan Gubernur Sulut

BOLSEL, dutademokrasi.com Ketua DPRD Bolaang Mongondow Selatan Arifin Olii menyambut baik kedatangan Gubernur Sulut Olly Dondokambei. Kunjungan kerja yang dilakukan kemarin, memberikan dampak positif terhadap masyarakat Kabupaten Bolsel. Selain itu juga, dapat melihat langsung perkembangan daerah dalam kurun waktu beberapa tahun terakhir ini.

Ramah Tamah di Gedung DPRD Bolsel

Dalam kunjungan tersebut, Kata Arifin Olii telah menjadi agenda langsung dari Gubernur Sulut Olly Dondokambei untuk masyarakat Kabupaten Bolsel. Berbagai bantuan dalam program Operasi Daerah Selesaikan Kemiskinan (ODSK) diterima oleh warga yang bernilai manfaat bagi masyarakat dan juga Pemerintahan daerah. “DPRD Bolsel tentunya memberikan apresiasi terhadap penyelenggaraan pemerintahan yang singkronitas dengan program-program Pemerintah Provinsi Sulut sehingga Warga Bolsel juga merasakan manfaat dalam program langsung Gubernur Sulut,” kata Arifin.

Ketua DPRD Bolsel Arifin Olii mendampingi Gubernur Sulut Olly Dondokambei dalam meninjau Rumah Ibadah yang dibangun oleh Pemerintah Kabupaten Bolsel

Selanjutnya, ramah tamah bersama Gubernur Sulut Olly Dondokambei, Bupati Bolsel Iskandar Kamaru dan dan Ketua DPRD diselenggarakan di Kantor DPRD Bolsel. Dihariri juga oleh Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Camat dan Para Sangadi (Kepala desa,red) dan masyarakat Bolsel. “Lembaga DPRD selaku mitra dari Pemerintah Daerah tentunya akan selalu bersinergik dalam program pengembangan kesejahteraan masyarakat,” ujar Ketua DPRD Bolsel. (advetorial)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.