Bupati Bolsel Terima Tim Tenaga Nusantara Sehat

BOLSEL,dutademokrasi.com Bupati Bolaang Mongondow Selatan, Hi Iskandar Kamaru S.Pt, menerima Tim Tenaga Nusantara Sehat sebanyak 9 orang, bertempat di ruangan dinas Bupati, Selasa (7/10/2019).

Pada pertemuan tersebut, Bupati yang didampingi Sekretaris Daerah Marzanzius Arvan Ohy, Kepala Dinas Kesehatan dr. Sadly Mokodongan menyampaikan, Tenaga Nusantara Sehat akan bertugas selama 2 tahun di Bolaang Mongondow Selatan.

“Perlu beradaptasi dengan lingkungan kantor, mengenal karakter masyarakat dan lingkungan sekitar agar dapat berkerja dengan baik,” ujar bupati

Ia juga menghimbau agar Tenaga Nusantara Sehat agar bekerja sesuai bidang karena akan dievaluasi oleh Pemerintah Daerah serta Pemerintah Pusat.

“harus berkerja sesuai bidang dan berikan pelayanan kesehatan yang baik,” imbuhnya

Sebagai informasi Program Nusantara Sehat telah diatur dalam Peraturan Menteri Kesehatan (permenkes) Nomor 16 tahun 2017 tentang penugasan khusus tenaga kesehatan dalam mendukung program nusantara sehat.

(Rudi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.