Bupati Bolsel Buka Resmi Kegiatan Karya Bhakti Tentara Nasional Indonesia Tahun 2019

BOLSEL,dutademokrasi.com – Bupati Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Iskandar Kamaru, Spt membuka resmi kegiatan Karya Bhakti Tentara Nasional Indonesia (TNI) Tahun 2019, yang dilaksanakan di Kecamatan Tomini, Senin (08/04/2019).

Kegiatan Karya Bhakti ini turut dihadiri Dandim 1303 Bolaang Mongondow, Letkol Infanteri Sigit Dwi Cahyono serta pejabat TNI Lainya.

Bupati Bolsel dalam sambutanya mengatakan, bahwa Pemerintah dan seluruh Masyarakat Bolsel menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada Pimpinan TNI serat seluruh jajaran atas diselenggarakanya Karya Bhakti TNI Tahun 2019 ini di Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan.

“Saya mengharapkan kepada seluruh masyarakat untuk mari sama-sama kita dukung dan sukseskan kegiatan Karya Bhakti 2019 yang dilaksanakan oleh TNI sebagai wujud kemitraan yang strategis baik di bidang pemerintahan, pembangunan maupun kemasyarakatan,” ujar bupati.

Tambahnya, demi menjalin kerja sama yang baik untuk terus bersinergi dengan TNI dalam upaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, Pemkab Bolsel telah meresmikan POS Angkatan Laut TNI.

“Perlu diketahui, sebagai bentuk komitmen pemkab untuk terus bersinergi dengan TNI, maka daerag telah resmikan POS angkatan lautTNI untuk memaksimalkan pengamanan di sekitar perairan laut teluk tomini dari berbagai ancaman, baik perusakan ekosistem laut, pencurian kekayaan laut maupun ancaman lainya,” ungkapnya.

Tahun 2019 kata Bupati, masyarakat akan melaksanakan Pesta demokrasi Lima tahunan Yaitu Pemilihan Umum, maka berkenaan dengan itu Pemkab meminta untuk jajaran dan TNI dan Polri dapat menjaga kemanan jelang 17 April.

“Tahun 2019 ini kita akan melaksanakan pesta demokrasi nerkenaan dengan hal tersebut, saya mengharapkan agar jajaran TNI bersama Polri dapat berpartisipasi dalam mensukseskan pesta demokrasi ini, terutama yang berkaitan dengan Kamtibmas pada saat menjelang, saat pelaksanaan, dan setelah pelaksanaan pemilu,” ungkapnya lagi.

Hal ini juga kata Bupati, merupakan bentuk kepedulian sosial dari TNI bagi Masyarakat yang tentunya bertujuan untuk menumbuhkan serta memelihara rasa persaudaraan dan kebersamaan TNI dan Masyarakat yang telah terbina dengan baik selama ini.

“Saya harap pelaksanaan program-program seperti ini kiranya dapat terus dilakukan yang tentunya diharapkan mampu membawa dampak kehidupan sosial masyarakat untuk mandiri memiliki integritas nasionalisme yang kokoh sehingga terwujud pula kemanunggalan TNi dan Rakyat,” tutup kamaru.

Hadir dalam kegiatan ini diantaranya Sekertaris Daerah (Sekda) Bolsel Marzanziuz Arvan Ohy, S,stp, para pejabat TNI beserta seluruh jajaran, Pimpinan dan anggota DPRD Bolsel, Pejabat tinggi Pratama AdministratorPengawas dan Pelaksana, Tokoh agama, Tokoh masyarakat, Tokoh perempuan, Tokoh pemuda, Pimpinan Organisasi Kemasyarakatan, serta masyarakat.

(ADVE/Utha)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.