BOLMONG, dutademokrasi.com— Momentum Kampanye Dialogis dimanfaatkan dengan baik oleh para kader PDI Perjuangan. Salah satu Calon Legislatif (Caleg), DPR RI H Herson Mayulu melaksanakannya di Desa Tanoyan Kecamatan Lolayan Kabupaten Bolaang Mongondow, Senin (5/11/2018). Para simpatisan dan pendukung, mengiringnya naik Kendaraan Hartop.
Antusias para pendukung dan simpatisan dalam pelaksanaan pesta demokrasi begitu besar. Nampak dari jumlah kehadiran yang cukup besar memadati pelaksanaan kampanye dialogis para Caleg PDI Perjuangan. Tak hanya Herson Mayulu saja, Caleg Provinsi Dapil Bolaang Mongondow Raya dan Caleg Kabupaten Dapil Lolayan juga ikut melaksanakannya.
Dalam pengakuannya, Herson Mayulu dihadapan seluruh pendukung dan simpatisan yang hadir mengungkapkan terharu dengan pelaksanaan tersebut. “Saya merasa terharu. Kemarin Saya di Manado dapat kabar dari adik Saya Mas’ud Lauma. Katanya hari ini ada kampanye dialogis,” kata Caleg DPR RI ini.
Dalam pelaksanaan tersebut tentunya, menjadi acuan ijin pelaksanaan kegiatan. PDI Perjuangan tentunya dalam pelaksanaan tersebut berada pada kolidor peraturan yang ditetapkan. “Paling utama saya inginkan ijin harus diurus. Melapor ke Polres Bolmong bahwa kita akan melaksanakan kampanye dialogis,” terang Herson Mayulu. (cp)