Mantan Putri Indonesia 2016 Resmi Anggota Bhayangkari

Dutademokrasi.com Putri Indonesia 2016, Kezia Warouw akhirnya ucapkan janji suci sehidup semati di depan altar pernikahan bersama seorang polisi bernama, Christian Rantepadang pada Minggu (2/9). Usai menikah, wanita yang pernah berlaga di ajang Miss Universe ini resmi menjadi anggota ibu Bhayangkari.

Berlokasi di hotel bintang lima di kawasan Manado, Sulawesi Utara, Kezia terlihat begitu cantik kenakan gaun pengantin putih lengkap dengan mahkota di kepala. Sementara sang suami juga kenakan setelan jas dominasi warna hitam dan putih.

Suasana pernikahan Kezia dan Christian berlangsung sakral, keluarga, kerabat dan sahabat menjadi saksi penyatuan cinta Kezia dan suami. Janji pernikahan keduanya pun diucapkan di depan pendeta dan seluruh tamu yang datang.

Setelah resmi menjadi suami istri, Kezia dan Christian langsung melakukan upacara sungkem kepada orang tua dan mertua mereka. Isak tangis haru bahagia tampak mengiringi prosesi sungkeman keduanya.

Melangsungkan tunangan pada September tahun lalu, kini Kezia resmi menjadi istri dari Christian yang merupakan anggota Kepolisian yang sehari-harinya bertugas di Satuan Tugas Khusus Barracuda Bhayangkara Polda Sulut.(Jaya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.