Peringati Hari Pramuka ke-57, Upacara Digelar Kwarcab Bolsel

BOLSEL, dutademokrasi.com Dalam rangka memperingati Hari Pramuka ke-57, Kwartir Cabang (Kwarcab) Kabupaten Bolaang Mongondow Selatam (Bolsel) dibawah kepemimpinan Wakil Bupati Iskandar Kamaru SPt, menggelar upacara bendera di Lapangan Olahraga Desa Meyambanga Kecamatan Posigadan, Selasa (14/8/2018).
Wakil Bupati Iskandar Kamaru SPt selaku ketua Kwarcab Bolsel, bertindak selaku pembina upacara peringatan Hari Pramuka ke-57. Turut serta hadir para Staf ahli bupati, Camat Posigadan, Kapolsek Posigadan, para Sangadi, Pengurus Kwarcab Bolsel dan ratusan peserta upacara.
Dalam sambutan sambutannya, Wabup menyampaikan momentum peringatan Hari Pramuka ke-57, dapat dijadikan motivasi untuk memasyarakat kepramukaan. “Sejarah kehadiran Pramuka telah banyak memberikan andil dalam perjalanan bangsa ini. Untuk itu semangat kepramukaan terus kita jaga dan dijadikan bagian dari pengabdian kita dimana pun berada,” kata Wabup.
Kata Wakil Bupati juga, Pemerintah Kabupaten Bolsel sejak awal pemerintahan sudah berkomitmen untuk berpartisipasi dalam setiap kegiatan Pramuka. “Mulai dari sekolah SD, SMP hingga SMU wajib menggalakan Pramuka. Kenapa demikian, karena kegiatan Pramuka disamping mengasah bakat bagi anggota, juga melatih dan memperkokoh semangat gotong royong dan kebersamaan dalam kehidupan bermasyarakat,” ujar Iskandar Kamaru. (adve/cp)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.