Eba Suport Dispora Gandeng KNPI Pada Kegiatan Kepemudaan

BOLMUT,dutademokrasi.com Kepala Dinas Pemuda dan Olah Raga (Dispora) Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), Halifaks Olii pastikan dalam waktu dekat ini akan melaksanakan rapat dengan Komite Nasioanl Pemuda Indonesia (KNPI) terkait sejumlah kegiatan kepemudaan.

“Ada tiga pelaksanaan kegiatan kepemudaan yang kami akan libatkaan KNPI Bolmut, dan itu telah disepakati bersama jauh hari sebelumnya dengan Ketua KNPI Bolmut, Rusmin Mokodompis,” ujar mantan Camat Bolangitang Barat, Senin (20/08) siang tadi.

Dia menjelaskan, ke tiga kegiatan tersebut diantaranya Pelatihan Pemuda kreatif, kegiatan gala desa dan kirab pemuda yang pelaksanaan telah dijadwalkan Bulan september mendatang.

“Dari ketiga kegiatan kepemudaan tersebut mungkin yang menjadi prioritas yakni kirab pemuda karena pelaksanaannya sudah didepan mata, dan melibatkan provinsi yang ada di zona 2 wilayah indonesia,” jelasnya.

Dia pun meminta kepada pihak KNPI Bolmut untuk bersabar, dikarenakan pihaknya fokus pada pelaksanaan mensukseskan Paskibraka Bolmut sehingga belum melakukan koordinasi dengan pihak KNPI terkait berbagai kegiatan kepemudaan tersebut.

Menanggapi hal tersebut, Wakil Ketua I DPRD Bolmut, Abdul Eba Nani, memberikan apresiasi dan mensuport kegiatan kepemudaan yang akan dilaksanakan oleh pihak Dispora Bolmut yang akan melibatkan KNPI tersebut.

“Kami sangat mensuport apabila pihak Pemerintah terus melibatkan KNPI dalam
kegiatan kepemudaan, dan itu perlu dilakukan karena KNPI merupakan induk dari seluruh organisasi kepemudaan, karena itu merupakan bagian suport dari Pemerintah terhadap pemuda dan pemudi yang ada di kabupaten Bolmut,” jelasnya singkat.

Sebelumnya, Ketua KNPI Bolmut, Rusmin Mokodompis melakukan kritikan terhadap pihak Dispora Bolmut, dimana pada kiritikan tersebut Ketua KNPI merasa pihak Dispora tidak pernah melakukan koordinasi terkait kegiatan – kegiatan kepemudaan di kabupaten Bolmut.(Jaya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.