Bupati dan Wabup Bolsel, Khotib Mimbar Sholat Idul Fitri 1439 Hijriah

BOLSEL, dutademokrasi.comSeluruh Umat Muslim di Dunia, Jumat (15/6/2018) tepatnya 1 Syawal 1439 Hijriah, merayakan Hari Raya Idul Fitri. Hari dimana umat Islam meyakini akan kemenangan setelah sebulan penuh menjalankan ibadah puasa. Momentum tersebut juga diperingati oleh Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan.

Dalam perayaan Hari Raya Idul Fitri 1439 Hijriah, di Kabupaten Bolsel, Bupati H Herson Mayulu SIP bertindak sebagai khotib mimbar dalam pelaksanaan sholat Ied berjamaah di Masjid An Nur Molibagu. Dilain tempat juga,Wakil Bupati Iskandar Kamaru SPt juga menjadi khotib mimbar di Masjid Desa Pinolosian Kecamatan Pinolisian.

Dua petinggi daerah Bolsel ini, bersama dengan masyarakat merayakan Hari Kemenangan Idul Fitri 1439 Hijriah. Pelaksanaan ibadah berlangsung khusuk di dua tempat berbeda tersebut. Usai melaksanakan sholat berjamaah, khotbahpun dikumandangkan dan didengar dengan seksama oleh para jamaah yang ada.

Usai menyampaikan Khotbah, keduanya menyampaikan selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1439 Hijriah. “Bulan Ramadhan sudah kita lalui. Kita menyambut hari kemenangan di Idul Fitri ini. Semoga kita masih sempat dipertemukan lagi di ramadhan yang akan datang,” kata bupatti. (adve/cp)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.