BOLSEL, dutademokrasi.com—Pasca diresmikannya menjadi kecamatan baru Tahun 2015 lalu, pembangunan di Kecamatan Helumo terus dilakukan baik dari desa hingga kecamatan. Saat ini Helumo telah memiliki berbagai gedung perkantoran antara lain kantor kecamatan, Puskesmas dan rumah dinas camat. Walaupun begitu masih banyak pembangunan gedung yang dibutuhkan terkait peningkatan pelayanan masyarakat.
Camat Helumo, Midyan Katili mengatakan rencana pembangunan gedung perkantoran di Kecamatan Helumo sudah ada sebelumnya seperti kantor kepolisian dan KUA. Saat ini pihaknya telah berkoordinasi dengan dua instansi tersebut terkait pembangunan di Kecamatan Helumo. “Saya dan pak Kapolsek tadi telah berkoordinasi terkait pembangunan polsek yang nantinya akan dibangun di Desa Biniha Timur,” ungkap Katili Senin (22/1/2108).
Sedangkan untuk pembangunan KUA, kata Midyan, juga telah dikoordinasikan dengan pihak Kementerian Agama Bolsel. “Insya Allah pembangunan dua gedung tersebut dapat dengan cepat terealisasikan sehingga pelayanan masyarakat lebih meningkat,” harapnya.
Terpisah, Kepala Bagian Tata Usaha Kementerian Agama Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), Muh. Thaib Mokobombang, S.Ag mengatakan terkait pembangunan kantor KUA di Helumo telah diusulkan ke Kementerian Agama. “Lima Kecamatan di Bolsel saat ini telah memiliki KUA. Sedangkan dua kecamatan lainnya Helumo dan Tomini untuk pembangunan KUA sudah diusulkan ke Kementerian Agama,” ujar Mokobombang belum lama ini. (firman)